NIAT
Kalau Kita berdo'a harus yakin dan betul-betul niat ingin mencari ridho dan ampunan-NYA melalui do'a yg kita panjatkan seperti pengemis yg meminta-minta tanpa kenal lelah dan waktu? Trus berjuang sampai detik-detik terakhir,,,
WAKTU MUSTAJAB
1. PADA WAKTU TENGAH MALAM ATAU AKHIR MALAM
Rasullah bersabda: pada tiap malam, tuhan kita turun ke langit dunia ketika bersisa sepertiga malam yang akhir. Maka Allah berfirman: "barangsiapa yang berdo'a kepada-Ku, pasti akan Ku-kabulkan, dan siapa yang memohon kepadaKu, pasti akan Ku-beri,dan siapa yang mohon ampun kepadaKu pasti akan Ku ampuni". (Hr.malik, bukhari, muslim, tirmidzi dan selainnya)
Bila telah lewat sebagian malam atau dua pertiganya, akan turun ke langit dunia Allah Yang Maha Memberkati dan Maha Tinggi, lalu berfirman: "tak seorang pun yang meminta pasti ia akan Ku-beri, tak ada seorang pun yang berdoa pasti ia akan dikabulkan, tak ada seorang pun yang mohon ampun pasti ia akan Ku-ampuni". Sehingga tiba waktu shubuh. (Hr. Bukhari dan Muslim)
Sedekat-dekat Allah (tuhan) dari hamba-nya ialah di tengah malam. maka dari itu, jika engkau mampu menjadi orang yang berdzikir kepada Allah pada saat itu maka kerjakanlah, (Hr. Abu Dawud dan Tirmidzi)
2. SESUDAH SHALAT FARDHU
ditanyakan orang kepada Rasulullah: wahai Rasulullah, manakah doa yang paling didengar Allah? rasulullah menjawab: doa di tengah malam dan doa setelah shalat wajib (Hr. Tirmidzi)
3. DI WAKTU LAPANG
Barangsiapa yang menginginkan doanya dikabul Allah ketika ia dalam kesulitan, maka hendaklah ia memperbanyak doa di waktu lapangnya (Hr. Thirmidzi dan Hakim)
Tidak ada sesuatu yang paling mulia di sisi Allah Azza wa Jalla daripada doa ketika dalam keadaan lapang. (Hr. Hakim)
4. DI WAKTU SUJUD
Jarak yang paling dekat antara seorang hamba dengan Tuhannya ialah ketika sujud. Maka perbanyaklah do'a (di waktu itu). (Hr. Muslim)
5. DIAWALI DENGAN ASMAUL HUSNA
serulah Allah atau serulah Arrahman. Dengan nama yang mana saja kamu seru (adalah boleh) karena Dia mempunyai nama-nama yang terbaik dan janganlah kamu mengeraskan suaramu dalam shalatmu dan janganlah merendahkannya, dan carilah jalan tengah diantara keduanya itu. (al isra,17 :110)
Winna InsyaAlloh la muhtadun...
TEMPAT MUSTAJAB
1. Di Masjidil Haram
2. Di Majsid Nabawi atau
3. Di Masjid Aqso...
Semoga Alloh mengabulkan semua doa-doa kita.Amiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar