Selasa, 12 Juli 2011

Mampukah Kita

Sungguh nasehat yang amat bagus dari Rasulullah ·shallallahu ‘alaihi wa
sallam· yang seharusnya kita bisa resapi dalam-dalam dan selalu
mengingatnya.
Nabi ·shallallahu ‘alaihi wa sallam· bersabda,
إِنَّ
الْعَبْدَ لَيَتَكَلَّمُ بِالْكَلِمَةِ مَا يَتَبَيَّنُ مَا فِيهَا يَهْوِى بِهَا
فِى النَّارِ أَبْعَدَ مَا بَيْنَ الْمَشْرِقِ وَالْمَغْرِبِ
“·Sesungguhnya ada seorang hamba yang berbicara dengan suatu perkataan
yang tidak dipikirkan bahayanya terlebih dahulu, sehingga membuatnya dilempar ke
neraka dengan jarak yang lebih jauh dari pada jarak antara timur dan
barat·.” (HR. Muslim )
Intinya, penting sekali memperhatikan lisan sebelum berucap, berpikir sebelum berkomentar di fesbuk . Ketahuilah bahwa sepatutnya setiap orang yang telah dibebani
berbagai kewajiban untuk menahan lisannya dalam setiap ucapan kecuali ucapan
yang jelas maslahatnya. Jika suatu ucapan sama saja antara maslahat dan
bahayanya, maka menahan lisan untuk tidak berbicara ketika itu serasa lebih
baik. Karena boleh saja perkataan yang asalnya mubah beralih menjadi haram atau
makruh. Inilah yang seringkali terjadi dalam keseharian. Jalan selamat adalah
kita menahan lisan dalam kondisi itu.
Jika lisan ini benar-benar dijaga (secara tertulis , berkomentar di Fb ), maka anggota tubuh lainnya pun akan baik.
Karena lisan adalah interpretasi dari apa yang ada dalam hati dan hati adalah
tanda baik seluruh amalan lainnya. Dari Abu Sa’id Al Khudri, Nabi
·shallallahu ‘alaihi wa sallam ·bersabda,
إِذَا أَصْبَحَ ابْنُ آدَمَ
فَإِنَّ الأَعْضَاءَ كُلَّهَا تُكَفِّرُ اللِّسَانَ فَتَقُولُ اتَّقِ اللَّهَ
فِينَا فَإِنَّمَا نَحْنُ بِكَ فَإِنِ اسْتَقَمْتَ اسْتَقَمْنَا وَإِنِ اعْوَجَجْتَ
اعْوَجَجْنَا
“·Bila manusia berada di waktu pagi, seluruh anggota badan akan patuh pada
lisan. Lalu anggota badan tersebut berkata pada lisan: Takutlah pada Allah
bersama kami, kami bergantung padamu. Bila engkau lurus kami pun akan lurus dan
bila engkau bengkok (menyimpang) kami pun akan seperti itu·.” (HR. Tirmidzi). Hadits ini pertanda bahwa jika lisan itu baik,
maka anggota tubuh lainnya pun akan ikut baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar