Mengarungi kehidupan pasti seseorang
akan mengalami pasang surut. Kadang seseorang mendapatkan nikmat dan kadang
...pula mendapatkan musibah atau cobaan. Semuanya datang silih berganti. Kewajiban
kita adalah bersabar ketika mendapati musibah dan bersyukur ketika mendapatkan
nikmat Allah. Berikut adalah kiat yang bisa memudahkan seseorang dalam
menghadapi setiap ujian dan cobaan.
∙Ingatlah bahwa musibah
yang kita hadapi belum seberapa∙
Ingatlah bahwa Nabi kita ·shallallahu
‘alaihi wa sallam· sering mendapatkan cobaan sampai dicaci, dicemooh dan
disiksa oleh orang-orang musyrik dengan berbagai cara. Kalau kita mengingat
musibah yang menimpa beliau, maka tentu kita akan merasa ringan menghadapi
musibah kita sendiri karena musibah kita dibanding beliau tidaklah seberapa.
Rasulullah ·shallallahu 'alaihi wa sallam ·bersabda,
لِيَعْزِ المسْلِمِيْنَ فِي
مَصَائِبِهِمْ المصِيْبَةُ بي
“·Musibah yang menimpaku sungguh akan
menghibur kaum muslimin.·”( Al Albani)
Dalam lafazh yang lain disebutkan,
مَنْ عَظَمَتْ مُصِيْبَتُهُ
فَلْيَذْكُرْ مُصِيْبَتِي، فَإِنَّهَا سَتَهَوَّنُ عَلَيْهِ مُصِيْبَتُهُ
“·Siapa saja yang terasa berat
ketika menghapi musibah, maka ingatlah musibah yang menimpaku. Ia tentu akan
merasa ringan menghadapi musibah tersebut.·”
Semoga kiat ini semakin meneguhkan
kita dalam menghadapi setiap cobaan dan ujian dari Allah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar