Jumat, 09 Maret 2012

Andik Cs Ingin Ulang Prestasi 2002 HBT

PEMAIN pilar tim nasional U-21, Andik Vermansyah, mengatakan, ia dan rekan-rekannya ingin memberikan hasil terbaik untuk bangsa Indonesia pada laga final turnamen Hassanal Bolkiah Trophy 2012 yang akan digelar pada hari Jumat (9/3/2012). Tim ingin mengulang keberhasilan "Garuda Muda" yang berhasil merebut trofi pada tahun 2002.


Setelah mengalahkan Vietnam dengan skor 2-0 dan menembus babak final, pasukan Widodo Cahyono Putro itu akan berhadapan dengan Brunei Darussalam. Brunei berhasil menyusul ke final setelah menundukkan tim favorit juara, Myanmar, dengan skor 3-2.

"Kami harus mewaspadai serangan balik Brunei. Saya harap, kami bisa bermain seperti ketika mengalahkan Vietnam di semifinal kemarin. Semua lini bermain dengan baik," ujar Andik kepada wartawan, Kamis (8/3/2012).

Brunei memang layak untuk diwaspadai. Pasukan yang dipimpin oleh Feisal Eusoff ini tampil mengejutkan. Mereka lolos ke final setelah mengalahkan calon kuat juara lainnya, Myanmar, tim yang mengalahkan Indonesia di penyisihan grup dengan skor telak 1-3.

"Saya lihat serangan balik mereka begitu cepat. Ini yang harus diantisipasi," tutur Andik.

Selain itu, status Brunei sebagai tuan rumah tentu menguntungkan mereka. Brunei tentu akan mendapat dukungan penuh dari fansnya. Meski demikian, Andik menilai hal itu bukanlah masalah.

"Kalau dukungan penonton, kita tak kalah. Setiap pertandingan kita selalu didukung rakyat indonesia yang ada di Brunei," ungkap pemain Persebaya Surabaya tersebut. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar