Senin, 13 Februari 2012

Klub Pendukung KPSI Dilarang Ikut Kongres Tahunan14


Klub Pendukung KPSI Dilarang Ikut Kongres Tahunan14-02-2012 09:38Bola.net - PSSI melalui juru bicara mereka, Eddy Elison memastikan jika hanya pemilik suaradari kompetisi sah di bawah PSSI yang akan menjadi peserta kongres tahunan PSSI, 18 Maretmendatang.Sebelumnya KPSI menginginkan peserta kongres tahunan nanti adalah mereka yangsebelumnya ikut di Kongres Solo, saat Djohar Aridin Husin dan Farid ...Rahman terpilih sebagaiKetua Umum dan Wakil Ketua Umum PSSI. Namun Elison menegaskan jika klub di bawahkompetisi resmi PSSI, baik itu dari kasta tertinggi hingga Divisi Tiga musim 2011-12 yang akandiundang pada kongres tahunan nanti."Keinginan tersebut jelas tidak bisa diikuti. Selain karena melanggar Statuta PSSI, permintaantersebut datang dari pihak yang keberadaannya tidak memiliki legitimasi dan mendapatpengakuan dari PSSI, sehingga tidak perlu digubris," kata Eddy.Ditambahkan, adalah sebuah kesalahan sekiranya pemilik suara (voter) yang diundang dalamkongres nanti disesuaikan dengan yang hadir di Solo. Pasalnya, agenda yang akan dilakukannanti hanyalah kongres biasa. Hal tersebut berbeda dengan di Solo, yang merupakan KongresLuar Biasa."Ini hanyalah kongres biasa yang menjadi agenda tahunan PSSI. Jadi merupakan kesalahanbesar, jika voter yang diundang sesuai dengan KLB di Solo. Sebab, kita mengabaikan hasil jerihpayah peserta kompetisi yang sedang berjalan," kata Eddy.Mengenai keinginan untuk mengundang voter yang sama dengan KLB Solo, Eddy menegaskanadalah hak bagi siapa pun untuk mengeluarkan pendapat. Hanya saja, PSSI memiliki regulasisendiri terkait dengan pelaksanaan kongres tahunan, sesuai dengan Statuta PSSI pasal 23 ayat2."Saya pikir, ini sengaja dimunculkan agar PSSI melakukan pelanggaran statuta seperti yangsaat ini mereka hembuskan dan menjadi propaganda. Harus diketahui, pengurus PSSI saat inisangat mengerti akan isi statuta dan juga mematuhinya," tandas Eddy.Seperti diketahui, KPSI dalam siaran persnya sehari sebelumnya, meminta agar PSSImengundang voter sesuai dengan peserta KLB Solo. Dengan begitu, otoritas sepak bolanasional tersebut tidak akan membuat kesalahan dalam menggelar kongres tahunan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar